kolonikaisar88.com - Pertemuan Ma–Xi 2015 - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Example domain paragraphs

Pertemuan Ma–Xi 2015 adalah sebuah pertemuan antara pemimpin Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Xi Jinping dan pemimpin Republik Tiongkok (Taiwan) Ma Ying-jeou . Detail-detail pertemuan tersebut dibocorkan oleh surat kabar Taiwan Liberty Times pada 3 November 2015 [1] dan secara resmi dikonfirmasikan beberapa hari berikutnya. Pertemuan tersebut, yang berlangsung di Hotel Shangri-La di Singapura pada 7 November, [2] adalah pertemuan pertama antara pemimpin Republik Tiongkok dan Republik Rakyat Tiongkok (Tiongkok

Pada 5 November 2015, Sekretaris Jenderal Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan Presiden Xi berangkat dari Beijing ke Vietnam sebagai kunjungan negara pertamanya ke negara tersebut atas undangan dari Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam Nguyễn Phú Trọng dan Presiden Trương Tấn Sang . [4] Xi melanjutkan kunjungan negaranya ke Singapura dan datang ke negara pulau tersebut pada 6 November 2015 bersama dengan Ibu Negara Peng Liyuan . [5]

Ma Ying-jeou mengambil sebuah penerbangan China Airlines dari Taiwan ke Singapura pada pukul 6.00 a.m. pada hari pertemuan tersebut. [6] [7] Pesawatnya dikawal oleh jet-jet penyerang Angkatan Udara Republik Tiongkok . [8] Setelah mendarat di Bandar Udara Changi Singapura pada pukul 10.30 a.m., Ma datang ke Hotel Four Seasons dimana ia disambut oleh para anggota Asosiasi Bisnis Taiwan dan beristirahat sebelum bertemu dengan Xi. [9] [10] [11] [12]

Links to kolonikaisar88.com (8)